Home · Ragam · Definisi · Tips · Alat Musik · Musisi · Band

Definisi Musik dan Perkembangan Musik dari Jaman Pra-Sejarah Hingga Kini

Dalam kehidupan sehari-hari rasanaya hampir tidak mungkin dalam durasi sehari saja kita tidak mendengar suara musik, atau minimal dentingan nada. Musik telah demikian melekat dan semakin berkembang dari waktu ke waktu. Kreatifitas para musisi semakin beragam dalam mengeksplorasi musik.
Simbol Musik 

Tapi apakah sebenarnya pengertian atau definisi tentang musik itu sendiri? Berikut kita ulas sedikit pengertian tentang musik secara sederhana.

Definisi Musik

Musik dapat diartikan sebagai suara atau nada yang tersusun sedemikian rupa yang pada akhirnya menghasilkan irama, nada lagu, serta keharmonisan suara yang tercipta dari alat-alat musik yang mampu menghasilkan nada atau bunyi.

Karena musik merupakan hasil dari sebuah intuisi, maka saat menciptakan musik, menikmati musik, mengolah musik, dan menampilkan karya bermusik dapat disebut sebagai bentuk akan seni. Orang yang mendengarkan dan menikmati musik akan merasakan sebuah rasa atau sensasi sebuah seni yang menghibur hati.

"Musik merupakan fenomena bunyi yang tercipta dari alat musik yang berbunyi yang menghasilkan harmoni."

Perkembangan Musik dari masa ke masa

Musik talah ada dari jaman pra-sejarah, pada era Homo Sapien musik telah hadir pada masa sekitar 180 ribu sampai 100 ribu tahun silam. Tidak diketahui siapa yang pertama kali memainkan musik atau disebut sebagai penemu musik. Penemuan para arkeolog di benua Afrika menyebutkan bahwa telah ditemukan bukti mengenai evolusi pola pikir otak manusia kala itu mengenai musik. Kemampuan otak manusia yang lebih cerdas dibandingkan hewan menjadikan manusia mempunyai daya imajenasi yang luar biasa.

Dalam perkembangan kehidupan manusia purba saat itu, manusia melakukan perburuan atas hewan untuk diambil dagingnya sebagai bahan makanan sedangkan kulit dan tulang belulang hewan buruan dimanfaatkan untuk keperluan lainnya. Dari sini lah cikal bakal perkembangan musik dimulai. Dengan tingkat intelejensi yang semakin berkembang, manusia purba kala itu mengamati fenomena-fenomena alam, kreasi akan musik mulai tercipta. Memanfaatkan segala sesuatu disekitarnya, manusia menggunakan tulang belulang hewan butuan sebagai alat musik, dengan cara saling memukulkan satu dengan lainnya. Ada juga yang menjadikannya semacam seruling, dengan cara meniup rongga tulang kering yang menghasilkan bunyi ketika ditiup.

Selain dari tulang belulang, ada juga yang memanfaatkan rongga kayu yang ditiup selayaknya seruling pada masa sekarang ini. Merka juga mengkombinasikan kulit hewan buruan kering yang direkatkan pada penampang kayu berongga yang menjadi bentuk awal dari sebuah gendang.

Seiring perkembangan waktu dari masa ke masa, musik mengalami perkembangan dari jenis musik itu sendiri atau biasa disebut genre juga pada perkembangan alat musik yang kian beragam.

Demikian ulasan sederhana tentang asal usul, definisi serta perkembangan musik dari jaman pra-sejarah hingga jaman modern sekarang ini.


Pokoknya keep Rock On!!!

Stay away from drugs!!

Share :

Facebook Twitter